Sergai Juara Lomba Media Tradisional Sumut

Sekdaprovsu H Nurdin Lubis SH MM (4 kanan) didampingi Kadis Kominfo Sumut Drs. H. Jumsadi Damanik, S.H, MM (3 kanan) dan Kepala Badan Lingkungan Hidup DR. Ir. Hj. Hidayati, M.Si (2 kanan) memukul gendang pada pembukaan Lomba Pementasan Media Tradisioal Kabupaten dan Kota tingkat Sumut, Kamis (27/3).

 

Sergai Juara Lomba Media Tradisional Sumut

Medan (Mimbar) - Grup Cermin Theater Kabupaten Serdangbedagai (Sergai) berhasil keluar selaku Juara Pertama Lomba Pementasan Media Tradisional Kabupaten dan Kota tingkat Provinsi Sumut yang digelar Dinas Kominfo Sumut dan dibuka Sekdaprovsu H. Nurdin Lubis, S.H, MM, Kamis (27/3), menyisihkan 25 peserta yang terdaftar.
Kabupaten Sergai akan mewakili Sumut ke lomba tingkat regional setelah melalui penilaian yang cukup ketat oleh Dewan Juri diketuai DR Ir Hj Hidayati MSi yang Kepala Badan Lingkungan Hidup Provinsi Sumut dan juga Ketua Forum Komunikasi Media Tradisional Sumut dengan anggota dewan juri Burhan Syarif dan M. Raudah Jambak, S.Pd.
Sedangkan Grup Deli Company Kabupaten Deliserdang dan Grup Pemetra Kota Medan menduduki Juara II dan III serta Juara Harapan I, II dan III masing-masing dari Kabupaten Langkat, Kabupaten Pakpak Bharat dan Kota Tebingtinggi. Lomba yang berlangsung di Hotel Dharma Deli ini berlangsung meriah namun penuhy persahabatan. 
Sekdaprovsu H Nurdin Lubis SH MM saat membuka loma yang dihadiri Kepala Dinas Kominfo Sumut Drs H Jumsadi Damanik SH MHum mengemukakan kegiatan ini memiliki makna penting sebagai wujud perhatian pemerintah provinsi dalam pembinaan dan pemberdayaan media tradisional dalam pembangunan daerah. 
“Saat ini dan di masa-masa mendatang, kita akan terus dihadapkan pada tantangan dalam mengembangkan penyampaian informasi dan membangun komunikasi dengan masyarakat,” ujarnya.
Korelasinya dengan tanggung jawab pemerintah dalam peningkatan akses informasi kepada masyarakat lanjutnya Undang-undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Layanan Publik dan khusus Undang-undang Nomor 14 tahun 2008 tentang keterbukaan informasi publik secara tegas mengamanatkan kepada seluruh badan publik untuk mewujudkan keadilan dalam akses informasi kepada seluruh warga negara.
“Oleh karenanya, seluruh pemangku kebijakan dan   kepentingan    perlu    membangun   sinergitas yang konstruktif dalam mengembangkan pola atau sistem yang dapat menjamin kemudahan bagi masyarakat untuk memperoleh informasi secara benar,” ujarnya. 
Meskipun secara faktual dengan memperhatikan kondisi Sumatera Utara hal itu tidaklah mudah untuk diwujudkan mengingat secara tofografi Sumatera Utara terbagi atas tiga kawasan yaitu kawasan dataran tinggi, kawasan pantai barat dan kawasan pantai timur, dimana akses informasi terutama melalui media elektronik maupun cetak cukup sulit untuk dapat dinikmati seluruh warga Sumatera Utara, khususnya yang berada di pelosok pedesaan, namun upaya harus terus dilakukan secara sungguh-sungguh,” ujarnya.
Memperhatikan kondisi Sumatera Utara, termasuk aspek sosio-kulturalnya, tentunya pemerintah provinsi memandang penting keterlibatan media tradisional yang dapat dimanfaatkan perannya sebagai media penyebar informasi pembangunan.
Mengingat akar sosiologisnya, tentu media tradisional akan lebih dapat memberikan daya tarik tersendiri dalam penyebaran informasi. Disamping untuk menjaga eksistensi budaya lokal di tengah perkembangan seni budaya kontemporer juga dapat mengisi kekosongan spot penyiaran yang dilakukan media nasional, serta merangsang partisipasi melalui penyebaran informasi dan inovasi, ujarnya.
Tema lomba ini, kata Sekdaprovsu yaitu “Dengan Hari Jadi Ke-66 Mari Kita Satukan Tekad Kobarkan Semangat Untuk Sumatera Utara Bangkit Dan Berdayasaing Menuju Masyarakat Sejahtera” adalah sangat relevan dengan visi Pemprovsu yaitu “Menjadi Provinsi yang Berdayasaing Menuju Sumatera Utara Sejahtera”.
Hal ini merupakan ide kreatif sebagai ajang yang sangat ampuh memanfaatkan media tradisional untuk menyampaikan atau mempublikasikan visi maupun pesan-pesan program pembangunan yang dimiliki pemerintah provinsi sumatera utara melalui pementasan media tradisional seperti pada kegiatan hari ini. Saya yakin, dengan adanya kegiatan seperti ini seluruh masyarakat akan terlibat secara aktif dalam pelaksanaan program pembangunan Sumatera Utara, ujarnya.

Comments

Popular posts from this blog

Direktur Aek Natio Group Raih Gelar Doktor

Gubsu Minta Atlet Sumut Raih Medali di Asian Games Korea

Prosesi Pernikahan Ira Menggambarkan Pengaruh Syamsul Arifin Masih Cukup Kuat