Gubsu Dukung Optimalisasi Pajak


Tingkatkan Pendapatan Daerah

*Gubsu Dukung Optimalisasi Pajak

Medan (Mimbar) - Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) H Gatot Pujo Nugroho ST, MSi mendukung optimalisasian pajak di Provinsi Sumatera Utara (Provsu). Hal ini selain bertujuan untuk meningkatkan pendapatan negara khususnya daerah, juga untuk menyadarkan mereka tentang hak dan kewajiban yang harus mereka penuhi.

Hal itu disampaikan Gubsu saat menerima audensi dari Kepala Kanwil Direktorat Jendral Pajak (DJP) Wilayah Sumut I didampingi Kabid Humas Marlinus Simbolon dan Kasi Penyuluh Budi Anshari Nasution di Ruang Kerja Gubsu Lantai 10 Kantor Gubsu Jalan Diponegoro No. 30 Medan, Senin (23/2).

Audiensi Kakanwil Sumut yang yang membicarakan SPT tahunan Gubsu yang rencananya akan diadakan 6 Maret 2015 bertempat di Lapangan Kodam I /BB. Acara itu juga rencananya digelar bersamaan dengan Pimpinan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Sumut( FKPD).

Gubsu yang didampingi Plh Sekdaprovsu Ir Hj R Sabrina MSi dan Kabiro Keuangan Provsu Ahmad Fuad Lubis juga juga menyampaikan kesediaannya untuk hadir dalam acara tersebut. Dia juga berharap kedepannya Dirjen Pajak dapat lebih meningkatkan pendapatan pajak di Provinsi Sumut.

"Agar acara tersebut menjadi akrab, alangkah baiknya juga digelar olahraga baik itu senam pagi dan lainya," harap Gubsu yang kemudian menyarankan kepada Plh Sekdaprovsu memberikan intruksi kepada seluruh SKPD untuk hadir.

Sementara Kakanwil DJP Sumut I Harta Indra Tarigan dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa tujuan audiensi ke Gubsu untuk mengundang Gubernur untuk menyampaikan SPT tahunan dan pimpinan daerah untuk melaksanakan SPT wajib pajak.

"Sebagai pribadi, sebagai wajib pajak, Pak presiden bersama Dirjen pajak juga melakukan hal sama dan kami didaerah masing-masing untuk mengundang kepala daerah," ujarnya.

Memang, katanya, paling lambat penyerahan SPT pada 31 Maret 2015. Karena pimpinan maka dilakukan di awal Maret. Sehingga akan menjadi contoh dan panutan yang nantinya diikuti seluruh masyarakat.

"Tapi karena kendala waktu maka seizin pak Gubernur maka sesuai kesepakanan pada 6 Maret 2015 dilakukan penyerahan SPT tahunan," katanya.

Comments

Popular posts from this blog

Direktur Aek Natio Group Raih Gelar Doktor

Gubsu Minta Atlet Sumut Raih Medali di Asian Games Korea

Wagub Buka IPOS Forum 2019, Petani Sawit Diminta Manfaatkan Dana Hibah Rp25 juta/Ha untuk Replanting