Apresiasi Turnamen Gaplek Jurnalis


Apresiasi Turnamen Gaplek Jurnalis

Gubernur Sumut : Mari Lestarikan Permainan Masyarakat Lokal

Medan, (Mimbar) - Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Ir H Tengku Erry Nuradi MSi mengapresiasi suksesnya pelaksanaan Turnamen Gaplek Warkop Jurnalis (TGWJM) dalam rangka menyambut HUT RI ke 71 tahun 2016. Turnamen tersebut merupakan salah satu upaya dalam melestarikan permainan masyarakat lokal.

Apresiasi tersebut disampaikan Tengku Erry Nuradi saat menutup TGWJM di Warkop Jurnalis, Jl H Agus Salim Medan, Senin (15/8/2016).

Hadir dalam acara tersebut Ketua Federasi Olahraga dan Rekreasi Masyarakat Indonesia (FORMI) Sumut Joharis Lubis, Ketua Seksi Wartawan Olahraga (Siwo) Sumut Hamonangan Panggabean, Pimpinan PT Pegadaian (Persero) Kantor Wilayah (Kanwil) I Medan Ketut Suhardiono dan seratusan wartawan dari berbagai media cetak, radio, televise dan media online.

Dalam kesempatan itu, Erry mengatakan, Indonesia kaya akan berbagai permainan ketangkasan maupun bersifat hiburan. Salah satunya adalah gaplek (dam batu). Olahraga gaplek menuntut pemain memiliki strategi.

“Kita wajib melestarikan permainan lokal agar tidak punah. Saat ini banyak permainan yang berdampak negatif, seperti game tertentu yang kurang mendidik,” ujar Erry. 

Erry juga mendorong agar TGWJM menjadi agenda rutin tiap tahun dalam menyambut HUT RI.

“Permainan ini mudah dimainkan siapa saja. Tetapi efektif mengeratkan kebersamaan. Tidak hanya gaplek, masih banyak permainan lokal lainnya. Semua itu butuh upaya pelestarian,” sebut Erry.

Sementara Ketua FORMI Sumut, Joharis Lubis menyatakan, siap mendukung turnamen maupun lomba olahraga masyarakat lokal.

“FORMI siap bekerjasama dengan semua pihak untuk melestarikan budaya dan permainan local masyarakat kita,” ucap Joharis.

Ketua Siwo, Hamonangan Panggabean menyatakan apresiasi atas kekompakan jurnalis dalam menggelar TGWJM.

“Kebersamaan jurnalis adalah modal utama. Kita bisa menggelar berbagai kegiatan positif, tanpa harus meninggalkan tugas utama sebagai agen informasi bagi masyarakat,” sebut Hamonangan.

Ketua Panitia TGWJM, Fik Sagala mengatakan, peserta turnamen khusus jurnalis, baik yang bekerja di media lokal, nasional maupun internasional.

“Tujuannya untuk menjalin kekompakan sesame jurnalis. Inti kegiatan adalah dari kita, oleh kita dan untuk kita,” sebut Fik.

Jumlah peserta TGWJM sebanyak 53 orang dari 68 orang yang sebelumnya telah mendaftarkan diri. Sebagian peserta tidak hadir karena tugas liputan.

Kegiatan berlangsung selama 2 hari mulai 14 hingga 15 Agustus 2016. Hari pertama merupakan babak penyisihan, perdelapan dan perempat final. Kemudian hari kedua Semi Final dan Final.

Keluar sebagai juara I pasangan Jonris Purba (Radio Kiss FM Medan) - Kariaman Zega (liputansumut.com), Juara II pasangan Yan Muhardiansyah (merdeka.com) - Gatha Ginting (Sumut Pos), Juara III pasangan Teguh Panjaitan (Metro TV) - Irsan Mulyadi (KBN Antara Medan) dan Juara IV pasangan Acung (Harian Andalas Medan) – Rahmad Suryadi (Harian Sindo Medan). Sedangkan peserta yang mengenakan kostum terbaik direbut Husni Lubis (sentralberita.com).

“Juara I berhak atas Trophy Bergilir Gubernur Sumatera Utara dan uang pembinaan,” sebut Fik.

Fik juga mengatakan, peserta yang belum beruntung mendapat juara, tidak berkecil hati, karena berkesempatan mendapat hadiah luckydraw berupa tabungan Bank Sumut, Tabungan Emas Pegadaian, sepeda gunung dari Maruli Siahaan, kipas angin, dispencer, helm, jas hujan, tempat ID Card Press, set alat pancing, voucer pulsa dari Telkomsel, voucher makan dari Kampoeng Kuliner, vocher BBM dan oli dari PT Pertamina Marketing Opertion Region (MOR) I Sumbagut, minuman kaleng dari Coca-cola dan sejumlah hadiah dari sponsor lainnya.

“Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpastisipasi atas terselenggaranya turnamen gaplek,” ucap Fik.


CAPTION FOTO
Turnamen Gaplek Jurnalis : 1 &2

PIALA BERGILIR. Gubernur Sumut Tengku Erry Nuradi didampingi Pimpinan PT Pegadaian Kanwil I Medan Ketut Suhardiono menyerahkan Trophy Bergilir kepada Ketua Panitia TGWJM HUT RI ke 71 Fik Sagala dalam acara penutupan TGWJM di Warkop Jurnalis, Jl H Agus Salim Medan, Senin (15/8/2016). Trophy Bergilir selanjutnya akan diserahkan kepada Juara I PGWJM HUT RI ke 71.

TABUNGAN. Gubernur Sumut Tengku Erry Nuradi didampingi Pimpinan PT Pegadaian Kanwil I Medan Ketut Suhardiono menyerahkan Tabungan Bank Sumut kepada Ketua Panitia TGWJM HUT RI ke 71 Fik Sagala dalam acara penutupan TGWJM di Warkop Jurnalis, Jl H Agus Salim Medan, Senin (15/8/2016). Tabungan Bank Sumut selanjutnya akan diserahkan kepada pemenang luckydraw PGWJM HUT RI ke 71.

Comments

Popular posts from this blog

Bagian Proyek Jalan Rp 2,7 T di Paluta dan Palas Start Bulan Ini

EDY RAHMAYADI MINTA MAAF SOAL PERNYATAAN MAJU LAGI PILGUBSU

Hendri CH Bangun Terpilih Jadi Ketua Umum PWI Periode 2023-2028 di Kongres XXV di Bandung