Posts

Showing posts from March, 2019

Antisipasi Ancaman Siber pada Pemilu 2019

Image
Foto :  Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Djoko Setiadi (sumber : www.acikepri.com) Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Djoko Setiadi memaparkan Potensi Ancaman Siber Pada Pemilu Serentak 2019 perlu diantisipasi serius dan sungguh-sungguh demi suksesnya pesta demokrasi nasional serentak ini. Pernyataan yang diungkapkannya dalam Rapat Koordinasi (Rakornas) Bidang Kewaspadaan Nasional Dalam Rangka Pemantapan Penyelenggaraan Pemilu Serentak Tahun 2019 di Ballroom Grand Paragon Hotel, Jakarta, Rabu (27/03) memang perlu digarisbawahi dengan tinta tebal dan ditelaah objektif. Betapa tidak, Serangan Siber merupakan serangan yang spectrum dan dampaknya luas bahkan bisa melumpuhkan suatu bangsa terutama saat perhelatan akbar seperti Pemilu serentak ini. Sejak Pemilu 2004 serangan siber kerap kali mewarnai pelaksanaan Pemilu, tak terkecuali dengan Pemilu serentak tahun 2019 ini. Oleh karenanya kita harus bisa mengantisipasi hal ini secara cerdas dan

Kominfo Sumut Sosialisasikan Mekanisme Perolehan Informasi dan Penyelesaian Sengketa pada Pemilu 2019

Image
Wakil Ketua Komisi Informasi Provinsi Sumatera Utara Drs. Robinson Simbolon (kiri) dan Kepala Divisi Kelembagaan Komisi Informasi Provinsi Sumatera Utara Meyssalina M.I Aruan, S. Sos (tengah) pada kegiatan “Dialog Publik Kerjasama Kelembagaan Pemerintah dan Non Pemerintah Tentang Komisi Informasi” di Hotel Madani, Jl. Sisingamangaraja No. 1 Medan (29/3). Medan, Informasi Pemilu merupakan informasi publik yang dihasilkan, disimpan, dikelola, dikirim, dan atau diterima oleh penyelenggara Pemilu dalam setiap tahapan penyelenggaraan Pemilu. Oleh sebab itu, setiap informasi yang bersifat terbuka dapat diakses oleh masyarakat kecuali terhadap informasi yang dikecualikan sebagaimana diatur dalam undang-undang. Dalam hal ini seluruh lapisan masyarakat baik penyelenggara Pemilu, peserta Pemilu, maupun stakeholder lainnya perlu mengetahui standar layanan dan prosedur penyelesaian sengketa informasi pemilihan umum dan pemilihan yang sudah diatur pada Peraturan Komisi Informasi

Wartawan Demo KPU Sumut

Image
MEDAN -- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatera Utara dituding tidak transparan memfasilitasi iklan kampanye Pemilu 2019 di media massa. Selain   itu, KPU Sumut juga dianggap 'mengkotak-kotakkan' wartawan yang bertugas pada unit KPU Sumut akibat tidak transparan dalam pembagian iklan kampanye tersebut.  Permasalahan ini terungkap saat puluhan wartawan Kota Medan menyampaikan aspirasi di Kantor KPU Sumut, Jl. Perintis Kemerdekaan Medan, Kamis (28/3) siang. Dalam orasi damai itu, para kuli tinta yang dominan dari media online menyampaikan, masalah makin diperuncing dengan adanya penunjukan langsung pihak KPU Sumut terhadap 10 media massa untuk penayangan iklan layanan kampanye Pemilu 2019. “Kami mempertanyakan kebijakan KPU Sumut menggunakan anggaran negara sebesar Rp 3,5 miliar berkaitan penayangan iklan layanan kampanye Pemilu 2019 di media,” ujar Koordinator Aksi, Nelly Simamora.  Sebagaimana diketahui, KPU Sumut melakukan penunjukkan langsung kepada 10

22 Pejabat Eselon III, IV dan Kepsek di Tapsel Dilantik

Image
Bupati Tapsel Syahrul M Pasaribu mengucapkan selamat kepada pejabat yang dilantik Tapanuli Selatan, (Mimbar) - Bupati Tapanuli Selatan H. Syahrul M. Pasaribu melantik dan mengambil sumpah 22 pejabat eselon III, IV dan Kepala Sekolah di ruang Kantor Bupati Tapsel, Jalan Prof. Lafran Pane, Sipirok, Rabu (27/3). Pelantikan tersebut berdasarkan SK. Bupati Tapsel No. 188.45/226/KPTS/2019 dan No. 188.45/227/KPTS/2019. Hadir pada acara pelantikan, Sekda Tapsel Parulian Nasution, para Asisten, Staf Ahli Bupati, Pimpinan OPD, Kabag dan  undangan lainnya. Adapun pejabat eselon III yang dilantik yaitu Porang Pane sebagai Sekretaris pada Dinas Pariwisata, Hamonangan Harahap sebagai Sekretaris pada Dinas Sosial, Novita Sari Wahyuni sebagai Pj. Sekretaris pada Dinas Perdagangan, dr. Sri Khairunnisa sebagai Sekretaris pada Dinas Kesehatan, Khorul Saleh sebagai Kabid Pembinaan Sekolah Menengah Pertama pada Dinas Pendidikan, M Taufik sebagai Kabid Keolahragaan pada Dinas Pariwisata

Pasien dan Keluarga Kesal, Pelayanan RSUD Padangsidimpuan Dinilai Kurang Optimal

Image
Padangsidimpuan, (Mimbar) - Masyarakat atau warga Kota Padangsidimpuan yang pernah berobat atau berurusan dengan RSUD Padangsidimpuan merasa kesal. Kekesalan mereka ini dikarenakan pelayanan yang diberikan para petugas di RS daerah itu dinilai belum prima dan optimal. Pengakuan seorang warga Kel. Silandit, Safri, Kamis (28/3) mengatakan  mertuanya  pernah dibawa ke RSUD Padangsidimpuan. Masuk beberapa bulan lalu pada hari jumat sore sekitar pukul 17.00 wib ke UGD, sekitar pukul  19.00 wib baru masuk ruang rawat inap. Di UGD mertuanya hanya diperiksa oleh dokter jaga. Sejak masuk semalam di ruang rawat inap hingga esok paginya sekitar pukul 10.00, tidak diperiksa dokter spesialis yang ditunjuk oleh pihak rumah sakit. Sang dokter sibuk di ruangannya hingga mertuanya menghembuskan nafas terakhirnya sang dokter belum juga datang. Saat dipanggil dokter tidak langsung datang dan menunggu beberapa menit. Saat dokter datang tinggal mengecek kondisi pasien dan mengatakan bahw

Pemko Medan Serahkan Laporan Keuangan Tepat Waktu

Image
Wali Kota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S MSi MH menyerahkan Laporan Keuangan Pemko Medan Tahun Anggaran 2018 kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI  Perwakilan Provinsi Sumatera Utara  Dra Ambar Wahyuni MM  di  Kantor BPK Jalan Imam Bonjol Medan, Rabu (27/3) Medan, Wali Kota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S MSi MH menyerahkan Laporan Keuangan Pemko Medan Tahun Anggaran 2018 kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI  Perwakilan Provinsi Sumatera Utara di  Kantor BPK Jalan Imam Bonjol Medan, Rabu (27/3).  Laporan itu diterima langsung Kepala BPK RI Perwakilan Sumut Dra Ambar Wahyuni MM. Dalam laporan keuangan yang diserahkan tersebut,  tedapat 10 dokumen yang menjadi isi laporan yakni surat pernyataan tanggung jawab dari kepala daerah, jumlah neraca, laporan realisasi anggaran (LRA) dan laporan arus kas. Selanjutnya terdapat juga laporan operasional, laporan perubahan saldo anggaran lebih (SAL), laporan perubahan ekuitas, catatan atas laporan keuangan (CaLK), laporan hasil r

SMSI Minta KPU Sumut Beri Penjelasan Terbuka Penunjukan Iklan Kampanye * Hati-hati gunakan uang negara, jangan timbulkan "kegaduhan" pra Pemilu

Image
Ketua SMSI Sumut (Zulfikar Tanjung) berfoto bersama dengan Ketua Dewan Pers (Yosep Adi Prasetyo, yang panggilan akrabnya Stanley) Medan, Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Sumut meminta KPU Sumut memberikan penjelasan terbuka bagaimana sistem, prosedur maupun kriteria yang mereka terapkan dalam penunjukan media pemuatan iklan kampanye khususnya di media siber. "Ini memang perlu dilakukan secara transparan karena penggunaan keuangan negara. Terutama terhadap media siber, yang semula dalam SK KPU tidak diikutsertakan, namun setelah mendapat masukan terutama dari SMSI, SK itu direvisi kemudian siber dimasukkan," kata Ketua SMSI Sumut Zulfikar Tanjung menjawab pertanyaan sejumlah wartawan media siber di Medan, Minggu (24/3). Didampingi Wakil Ketua H Agus S Lubis dan Sekretaris Erris J Napitupulu dia mengemukakan parameter objektif termasuk variabel Dewan Pers dalam pemilihan media siber memang harus terbuka dan jelas, karena media siber jumlahnya banyak, ter

Hilirisasi Produk Sumut Berpeluang Besar Ditingkatkan

Image
Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara (Sekdaprov  Sumut ), R. Sabrina menjadi narasumber pada acara diskusi media yang bertema Hilirisasi Produk Daerah dan Perdagangan Antar Daerah yang diselenggarakan oleh Forum Merdeka Barat 9 di Aula Raja Inal Siregar, Lantai 2 Kantor Gubsu, Jalan P. Diponegoro No. 30, Medan (20/3/2019). Turut menjadi narasumber pada kegiatan tersebut yaitu Deputi Bidang Koordinasi Ekonomi Makro dan Keuangan Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Iskandar Simorangkir dan Deputi Bidang Kelembagaan Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menenga h , Rully Indrawan. (Foto : Biro Humas dan Keprotokolan Setdaprovsu / Imam Syahputra) MEDAN– Perdagangan antar daerah dari 34 provinsi di Indonesia, selain kompleks juga memiliki peran sangat besar pada Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia. Sebagai negara kepulauan, strategi perdagangan yang perlu diterapkan adalah memperkuat pasar domestik dengan model ekonomi negara kepulauan. Sejalan dengan meningk

5 Formatur Terpilih Susun Kepengurusan BKM Masjid Agung

Image
Musyawarah Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Agung Medan berhasil memilih dan menetapkan 5 orang Formatur yang diberi mandat menyusun komposisi personalia kepengurusan BKM kebanggaan masyarakat Sumut ini tiga tahun ke depan. Medan, Musyawarah Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Agung Medan berhasil memilih dan menetapkan 5 orang Formatur yang diberi mandat menyusun komposisi personalia kepengurusan BKM kebanggaan masyarakat Sumut ini tiga tahun ke depan. Musyawarah yang dipimpin H Donald Sidabalok (Ketua Panitia) didampingi Sekretaris Drs H Hendra DS berlangsung tertib penuh suasana keagamaan di VIP Hall 3 Hotel Polonia Medan, Selasa (19/3) siang. Lima formatur terpilih yakni H Yuslin Siregar, H Abdul Hakim Siagian, H Daud Syah Munthe, H Adlan Spd MM (Kabag Keagamaan Pemko Medan) dan Drs H Hendra DS yang juga anggota DPRD Medan. Lima formatur ini selain menyusun komposisi kepengurusan BKM Masjid Agung di Jalan Pangeran Diponegoro 26 Medan masa bakti 2019 - 2022

Tidak Kuorum Rapat Paripurna Diskors 3 Kali

Image
Padangsidimpuan, (Mimbar) - Akibat tidak kuorum Rapat Paripurna Penyampaian Pengantar RPJMD Kota Padangsidimpun Tahun 2018 - 2023, Senin (18/3) di skor sebanyak tiga kali. Dipimpin Wakil Ketua DPRD Padangsidimpuan, Edi Jurianto Harahap seyogyanya rapat dimulai pukul 10.00 WIB namun sampai pukul 12.00 WIB Anggota DPRD yang hadir belum memenuhi kuorum sehingga rapat paripurna harus di skor sampai pukul 14.00 WIB. Sementara dari Eksekutif, Walikota, Wakil Walikota, Sekretaris Daerah, serta seluruh OPD telah hadir sesuai dengan jadwal. Pencabutam skors pertama pukul 14.00 WIB hingga pukul 15.00 WIB anggota DPRD kota Padangsidimpuan tak kunjung memenuhi kuorum maka  Edi Jurianto kembali  menskor rapat hingga pukul 16.00 WIB. Walau sudah 2 kali diskors tidak ada tanda-tanda kehadiran para wakil rakyat itu pada rapat paripurna penyampaian pengantar RPJMD tersebut akan memenuhi kuorum, maka untuk ke 3 kalinya terpaksa Edi kembali  menunda waktu atau menskor waktu rapat

Sebagai Wujud Kepedulian PTPN4, Manajer Kebun Laras Serahkan Bantuan untuk Kecamatan Bandar Huluan

Image
Manajer Kebun PTPN4 Unit Laras Ir Ferry Irwansyah Nasution saat menyerahkan bantuan yang diterima Camat Bandar Huluan, Masrah SH. Simalungun, Mimbar - Sebagai wujud kepedulian PTPN4 terhadap lingkungan, Senin (18/3) Manajer Kebun Unit Usaha Laras, Ir Ferry Irwansyah Nasution  menyerahkan bantuan dana  sebesar Rp 22.450.000 untuk pembangunan pagar Kantor Kecamatan Bandar Huluan Simalungun. Bantuan dana yang bersumber dari PKBL itu diserahkan Ferry Irwansyah Nasution  yang didampingi oleh Asisten SDM Jamaluddin sebagai wujud kepedulian PTPN4 terhadap lingkungan sekitar kebun. Manajer Kebun Laras mengharapkan bantuan tersebut dapat dimanfaatkan untuk menata keindahan Kantor Kecamatan Bandar Huluan, sehingga nantinya dengan tertata apiknya suasana kantor kecamatan ini akan menambah semangat dan  meningkatkan etos kerja. Disisi lain, sebut Ferry Irwansyah Nasution, masyarakat yang akan berurusan merasakan lebih nyaman dengan suasana yang kondusif, sejuk, dan apik. S