Peringati Hari Olahraga, Gubsu Jalan Bersama 5.000 Warga


Peringati Hari Olahraga, Gubsu Jalan Bersama 5.000 Warga

Deliserdang (Mimbar) - Sekitar 5000 Peserta ikut serta jalan sehat yang diselenggrarakan guna meriahkan Peringatan Hari Olehraga Nasional (Haornas) XXXI tingkat Provinsi Sumatera Utara tahun 2014 yang dipusatkan di Alun-alun Pemerintah Kabupaten Deliserdang, Selasa (9/9).

Gerak jalan sehat yang berjarak lebih kurang 5 KM dengan start alun-alun menuju  Kampung Syahmad dan finish kembali Alun-alun dilepas langsung oleh Gubernur Sumatera Utara H Gatot Pujo Nugroho ST MSi didampingi Bupati Deliserdang H Ashari Tambunan dan Wakil Bupati Deliserdang Zainuddin Mars serta beberapa pimpinan SKPD Pemprovsu dan Pimpinan SKPD Pemkab Deliserdang.

Usai melepas garak Jalan sehat dan gerak jalan beregu, Gubsu bersama bupati dan Wakil Bupati Deliserdang ikut berbaur bersama para peserta gerak jalan untuk mengikuti jalan sehat. Para peserta yang terdiri dari Pelajar, PNS, BUMD dan masyarakat umum tampak antusias apalagi ketika melihat orang nomer satu di Provinsi Sumut ikut bersama mereka.

Usai gerak jalan sehat bersama, langsung digelar upacara peringatan hari olahraga nasional XXXI yang mengambil thema "Olahraga Satukan Semangat Bangsa" yang dipimpin langsung oleh Gubsu sebagai inspektur upacara.

Dalam amanat Menteri Pemuda Dan Olah Raga, Roy Suryo Notodiprojo  yang dibacakan inspektur upacara Gatot Pujo Nugroho ST MSi mengatakan Haornas merupakan momentum yang tepat untuk kembali mengingatkan kita semua untuk membangun budaya olah raga. Slogan mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olah raga perlu terus dipupuk. Dengan demikian kita akan membangun keolahragaan nasional dengan fondasi yang kokoh.

Bila budaya olah raga tumbuh, secara langsung akan menubuhkan budaya disiplin, konsisten, kompetisi, persahatabatan, kesatuan dan persatuan serta perdamaian. Untuk itu kepada semua lembaga, instansi baik pusat, provinsi maupun kabupaten untuk menjadi penggerak dan fasilitator dalam mewujudkan aktivitas olah raga di masyarakat.

Pembinaan olah raga prestasi di daerah seharusnya difokuskan kepada 1 (satu) dan 2 (dua) cabang olah raga unggulan namun dilaksanakan secara serius, sistematis dan terukur sehingga menjadi prestasi di tingkat nasional.

Gubsu membacakan Sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga RI dalam kesempatan tersebut mengatakan, Haornas merupakan salah satu momentum penting sebagai sarana untuk sosialisasi, edukasi, dan advokasi pengembangan olahraga nasional, yang telah diamanatkan oleh UU No. 3 Tahun 2005 tentang sistem keolahragaan nasional.

"Dalam rangka menggelorakan budaya olahraga, baik olahraga prestasi, pendidikan, maupun rekreasi,”ujarnya.

Usai membacakan sambutan Menteri, Gubsu mengatakan, momen seperti ini bisa dijadikan acara yang dapat memacu minat masyarakat untuk berolahraga khususnya dalam jalan santai yang bisa dikategorikan dalam olahraga yang murah dan juga dapat memberikan kontribusi dalam derajat kesehatan masyarakat Sumut, khususnya masyarakat Kabupaten Deliserdang.

"Satu rupiah yang kita gunakan untuk olah raga akan menghemat dua sampai tiga rupiah untuk biaya kesehatan. Yang artinya percuma kita punya tabungan Kalau ibu-ibu dan bapakibapak  tidak punya budaya olah raga karena tabungan yang kita miliki nanti justru menjadi pembiayaan kita dikarenakan sakit," kata Gubsu.

Karena itu, dia mengajak semua pihak untuk mem budayakan hidup sehat diantaranya adalah kegiatan berolahraga. "Himbauan dari menteri dalam sambutan yang saya bacakan tadi agar mengaktifkan dan menghidupkan kegiatan olah raga bersama," ujarnya..

Dengan membudayakan Olahraga, lanjutnya, merupakan bagian dari cara membangun karekter bangsa dengan semngat sportifitas dengan semangat kompetisi juga. Dengan semangat kebersamaan. "Kepada bupati Deliserdang kami ucapkan terima kasih karena telah bersedia menjadi tuan rumah atas penyelenggaraan Haornas. Pesan khusus saya kepada ibu ketua PKK Deliserdang karena  pak bupati olahraganya kurang amaka diharapkan punya kegaiatan olahraga rutin," harap Gubsu.

Pada kesempatan tersebut, Gubsu bersama Bupati Deliserdang pun turut menyerahkan hadiah doorprise kepada peserta yang beruntung.

Dalam laporannya Kasubbag Pendidikan Pemuda dan Olahraga Pemkab Deliserdang Kamaruzzaman menyampaikan selain digelar jalan sehat dan gerak jalan beregu, juga digelar pengobatan gratis, cek kolestrol, cek gula darah, asam urat dan donor darah atas kerjasam dari BPJS dan PMI Deliserdang.

"Diakhir upacara juga akan digelar senam SKJ untuk anak SD, atraksi pencak silat," ujarnya.

Diakhir acara juga diserahkan tali asih kepada atlit yang berprestasi serta pemberian penghargaan kepada orang-orang yang berjasa dalam bidang olahraga.

Comments

Popular posts from this blog

Direktur Aek Natio Group Raih Gelar Doktor

Gubsu Minta Atlet Sumut Raih Medali di Asian Games Korea

Prosesi Pernikahan Ira Menggambarkan Pengaruh Syamsul Arifin Masih Cukup Kuat