Wagubsu Harap Hubungan Kerjasama Tiongkok-Sumut Meningkat



Wagubsu Harap Hubungan Kerjasama Tiongkok-Sumut Meningkat

Medan, (Mimbar) - Hubungan kerjasama yang harmonis selama ini terjalin antara Indonesia dan pemerintah Republik Rakyat Tiongkok (RRT) diharapkan tetap terjalin dan semakin ditingkatkan. Termasuk juga hubungan kerjasama dengan pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu). 

Sebagai salah satu Provinsi terbesar di Indonesia, serta dengan kekayaan sumber daya manusia dan alam yang berlimpah tentu membutuhkan peran serta invenstor untuk mempercepat roda pembangunan di Sumut menuju masyarakat yang sejahtera. 

"Oleh karenanya, kami atas nama Pemerintahan Provinsi Sumatera Utara dan pribadi mengucapkan terimakasih kepada Konjen Repupublik Rakyat Tiongkok di Medan yang mulia Mister Zhu Honghai yang selama tiga tahun ini lebih ini bertugas di Medan dengan sejumlah prestasi dan pengabdian yang telah diberikan,"ujar Wagubsu yang hadir didampingi Staf Ahli Gubsu Nauval Mahyar dan Kabiro Otda Provsu Basarin Tanjung saat Resepsi perpisahan Konsul Jenderal (Konjen) RRT di Medan Zhu Honghai di Hotel JW Marriot Medan Rabu (03/05/2017). Hadir dalam kegiatan tersebut sejumlah Konsul negara sahabat di Medan, Wakil Walikota Medan Akhyar Nasution, para pengusaha dan juga tamu undangan lainnya.

Dikatakan Wagubsu selama menjadi Konjen di Medan sejumlah prestasi ditunjukan oleh Zhu Honghai khususnya dalam mempererat hubungan antara masyarakat Sumut dan masyarakat Tiongkok baik secara formal maupun informal.

"Mister Zhu Honghai sangat aktif mengembangkan dan merespon setiap hal yang ada di Sumut khususnya mendorongan hubungan bilateral semakin kuat. Ini tentunya menjadi modal bagi Sumut dalam mengikat kepercayaan investor bahwa Sumut cukup kondusif,"ujar Wagubsu menambahkan.

Wagubsu pun berharap seiring berakhirnya masa tugas Zhu Honghai sebagai Konjen di Medan nantinya tidak melupakan Sumut. "Kalau tadi yang mulia Zhu Honghai mengatakan akan datang ke Sumut sekali lagi, saya berharap jangan hanya sekali, tapi berkali-kali lagi datang untuk kita bisa bertukar informasi dan pendapat untuk membangun Sumut ini,"pungkasnya.

Sebelumnya Zhu Honghai dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas segala perhatian dan dukungan pemerintah dan masyarakat selama dirinya bekerja di Medan. Selama tiga tahun menjadi Konjen di Medan menurut Zhu Honghai hubungan kerjasama yang terjalin semakin baik. Salah satunya dengan semakin meningkatnya proyek yang dikerjakan RRT di Sumut.

"Saya melihat perkembangan kerja sama semakin baik. Pada tahun 2014 ada 40 proyek di Sumut tapi sekarang ada 61 proyek. Hasil kerjasama ini terlihat jelas seperti pembangunan pemangkit listrik sedang dibangun di Pangkalan Susu dan di Belawan. Begitu juga pembangunan Jalan Tol Medan-Kualanamu yang akhir tahun ini dapat beroperasi. Terimakasih atas kerjasama dan dukungannya,"ujar Zhu Honghai.

Tidak habya dibidang infrastruktur RRT juga bekerjasama dibidang pertanian diantaranya pengembangan padi hibrida asal Tiongkok. Selain itu pihaknya mendorong pengusaha muda asal Tiongkok untuk mempopulerkan Kopi asal Sumut di Negara RRT dibandingkan kopi Jawa.

"Selain kerjasama dibidang ekonomi, pemerintah RRT juga mendorong kerjasama kebudayaan dan pendidikan. Hanya saja untuk kebudayaan dan pendidikan masih terfokus di Jakarta. Tapi tentu kita akan mencari kesempatan di Medan,"ujarnya.

Dalam kesempatan itu Zhu Honghai meyakini hubungan kerjasama antara Pemerintah RRT dan Provsu akan semakin baik ditangan Konjen baru menggantikannya.

"Untuk mengembangkan hubungan lebih lanjut kedua pihak tentu harus bisa menjalin komunikasi dengan baik dan kerjasama. Konjen yang baru nanti adalah seorang diplomat yang berpengalaman dan ahli hukum. Perah kerja di Asia, Amerika dan PBB. Saya yakin akan mendorong kerjsama yang semakin baik. Saya harapkan dukungannya sebagimana dukungan yang saya dapatkan disini,"pungkasnya.

Comments

Popular posts from this blog

Direktur Aek Natio Group Raih Gelar Doktor

Gubsu Minta Atlet Sumut Raih Medali di Asian Games Korea

Prosesi Pernikahan Ira Menggambarkan Pengaruh Syamsul Arifin Masih Cukup Kuat